-->

Cara Membuat Soto Sumenep Khas Madura

Cara Membuat Soto Sumenep Khas Madura - Jika kita hanya mengenal soto ayam yang disajikan dengan potongan lontong dan kuah kaldu sebagai bahan utamanya, lain halnya dengan soto sumenep. Soto sumenep yakni menggunakan daging sandung lamur, telur rebus dan singkong kukus sebagai bahan utamanya.
Meskipun soto yang satu ini disajikan dengan singkong kukus, namun citarasa yang dihasilnya sungguh sangat lezat.

Untuk mempersingkat waktu dan tidak terlalu lama membuat bunda penasaran, yuk langsung saja kita simak cara pembuatannya berikut ini. Silahkan disimak terlebih dulu setelah itu peraktikan untuk dibuat dirumah.

Bahan utama :
  • 600 gram singkong
  • 500 gram daging sandung lamur
  • 3 butir telur yang sudah direbus
Bahan bumbu soto sumenep :
  • 16 siung bawang merah
  • 6 siung bawang putih
  • 4 cm kunyit yang sudah dibakar
  • 2 cm jahe
  • 2 cm lengkuas
  • 3 batang putih serai (dimemarkan)
  • 5 lembar daun jeruk nipis (sobek-sobek dan buang tulangnya)
  • 1 ½ sdm garam halus
  • 2 sdm gula pasir
  • 1 sdm irisan daun bawang
  • 2 sdm minyak goreng untuk menumis
Bahan sambal :
  • 6 buah cabai merah (direbus)
  • 3 buah cabai rawit merah (direbus)
  • 3 butir kemiri (yang sudah digoreng)
  • ½ sdm petis udang
  • ½ sdm garam halus
  • ¼ sdm gula pasir
Cara membuat soto sumenep :
  1. Langkah pertama:
  2. Singkong yang sudah disiapkan terlebih dulu dikupas dari kulitnya, setelah itu potong singkong kotak-kotak kemudian cuci sampai bersih.
  3. Jika potongan singkong sudah bersih, selanjutnya kukus sampai matang / empuk. Sisihkan.
  4. Untuk daging sandung lamur juga sam yaitu dipotong kotak (boleh sesuai selera), kemudian rebus dengan 2.200 mil air putih yang sudah dibubuhi 1 sdm garam sampai daging empuk.
  5. Jika daging sandung lamur sudah matang, selanjutnya diangkat, ukur kuah kaldunya hingga 1.500 mil kemudian rebus kembali dengan api sedang. Sisihkan.
  6. Langkah kedua:
  7. Ulek halus bawang merah, bawang putih, jahe, lengkuas dan kunyit. Setelah itu tumis bumbu halus dengan menambahkan serai dan daun jeruk nipis hingga tercium aroma harum.
  8. Bumbu yang sudah ditumis kemudian dimasukkan kedalam daging sandung lamur yang sedang direbus, aduk-aduk agar bumbu tercampur rata dan masak sampai daging matang dengan sempurna.
  9. Menjelang diangkat masukkan irisan daun bawang, aduk rata kemudian angkat. Sisihkan.
  10. Untuk sambal, ulek cabai merah, cabai rawit, kemiri, petis udang, garam dan gula pasir sampai halus.
  11. Untuk penyajian, tata singkong yang sudah dikukus secukupnya dimangkuk dan telur yang sudah direbus, setelah itu tuang daging sandung lamur beserta kuahnya dan jangan lupa taburi dengan bawang goreng.
  12. Sajikan soto sumenep ini lengkap dengan sambal dan jeruk nipis. Selesai.
Bagi bunda yang ingin mencoba resep ini dirumah, silahkan ikutin saja langkah-langkah yang telah kami sajikan. Selamat mencoba dan selamat menikmati bersama keluarga tercinta dirumah.

0 Response to "Cara Membuat Soto Sumenep Khas Madura"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Ads Tengah 2222==========

Iklan Bawah Artikel

Ads Bawah============