-->

Cara Membuat Semur Ayam Bangka Khas Sumatera Lezat dan Nikmat

Cara Membuat Semur Ayam Bangka Khas Sumatera Lezat dan Nikmat - Semur daging ayam yang satu ini menyuguhkan citarasa yang sangat enak dan lezat. Aromanya yang harum disertai dengan bumbunya yang gurih dan daging ayamnya yang empuk tentunya sangat cocok sekali jika menu yang satu dihidangkan sebagai menu makan keluarga dirumah.
Nah bagi bunda dirumah yang ingin memasak semur ayam Bangka sekarang tak perlu jauh-jauh harus perhi kedaerah sumatera dan sekitarnya, karena dibawah ini kami akan menyajikan resep semur ayam bangka secara lengkap.

Untuk mempersingkat waktu dan tidak terlalu lama membuat bunda penasaran, yuk langsung saja kita simak cara pembuatannya berikut ini. Silahkan disimak terlebih dulu setelah itu peraktikan untuk dibuat dirumah.

Bahan bumbu semur ayam bangka :
  • 1 kg daging ayam kampung
  • 500 mil air putih (untuk merebus)
  • 6 siung bawang merah (cincang halus)
  • 4 siung bawang putih (iris tipis)
  • 1 buah tomat merah (potong dadu)
  • 7 sdm kecap kental manis
  • 1 buah bunga pala
  • ½ sdm pala bubuk
  • 6 butir biji cengkeh
  • 1 ½ sdm garam halus
  • ¼ sdm merica bubuk
  • 1 sdm minyak goreng
  • 3 buah cabai merah (iris serong)
Cara membuat semur ayam bangka khas sumatera :
  1. Langkah pertama: Daging ayam yang sudah disiapkan terlebih dulu dipotong menjadi 8 bagian, setelah itu cuci potongan daging ayam sampai bersih. Tiriskan.
  2. Panaskan 1.500 mil air dalam panci kemudian masukkan potongan daging ayam.
  3. Rebus daging ayam sampai matang dan empuk dengan sempurna.
  4. Jika daging ayam sudah matang kemudian angkat lelu tiriskan, untuk kuah kaldunya sisakan sebanyak 1.000 mil.
  5. Langkah kedua: Panaskan minyak goreng didalah panci kemudian tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum, masukkan juga potongan tomat merah, masak sampai layu.
  6. Setelah itu masukkan daging ayam, kecap kental manis, bunga pala, pala bubuk, biji cengkeh, garam halus dan merica bubuk. Aduk rata.
  7. Masukkan juga 1.000 mil kuah kaldu ayam, aduk-aduk agar semua bahan bumbu tercampur rata lalu masak rebus sampai mendidih.
  8. Jika semur ayam sudah mendidih kecilkan apinya, kemudian lanjutkan memasak dengan api kecil sampai kuah kaldu menyusut dan bumbu meresap dengan sempurna.
  9. Terakhir menjelang diangkat masukkan irisan cabai merah, aduk rata.
  10. Sajikan semur ayam Bangka dimangkuk lalu hidangkan sebagai menu makan untuk keluarga dirumah.
Bagi bunda yang ingin mencoba resep ini dirumah, silahkan ikutin saja langkah-langkah yang telah kami sajikan. Selamat mencoba dan selamat menikmati bersama keluarga tercinta dirumah.

0 Response to "Cara Membuat Semur Ayam Bangka Khas Sumatera Lezat dan Nikmat"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Ads Tengah 2222==========

Iklan Bawah Artikel

Ads Bawah============