Resep Bolu Kukus Mekar Pandan Manis dan Lembut
Resep Bolu Kukus Mekar Pandan Manis dan Lembut - Rasanya yang manis serta tampilannya
yang menarik tentunya menjadi nilai lebih yang ditujukan oleh makanan
yang satu ini. Ada banyak varian rasa yang disuguhkan oleh bolu,
salahsatu varian rasa yang paling populer yaitu bolu kukus mekar rasa
pandan.
Bolu kukus mekar dengan rasa pandan ini
selain manis dan lembut tentunya mempunyai tampilan warna yang menarik
yakni berwarna kehijauan. Warna tersebut hadir karena diberi beberapa
tetes pewarna hijau dan esens pandan suji. Nah bagi bunda dan sahabat
dirumah yang belum tau resep tentang cara membuat bolu kukus mekar
pandan, resep yang akan kami sajikan dibawah ini tentunya bisa menjadi
referensi terbaiknya.
Resep bolu kukus mekar rasa pandan
Bahan-bahan :
- siapkan 2 butir telur ayam
- siapkan 200 gram gula pasir
- siapkan 1/2 sdm emulsifier (sp / tbm)
- siapkan 275 gram tepung terigu berprotein
- siapkan 1/2 sdm baking powder
- siapkan 225 mil air soda tawar (tanpa rasa)
- siapkan 1/4 sdt esens pandan suji
- siapkan 5 tetes pewarna hijau
- siapkan 50 gram meises coklat
Cara membuat bolu kukus mekar pandan :
- Langkah pertama: Siapkan sebuah wadah kemudian masukkan telur ayam, gula pasir dan emulsifier. Kocok lepas menggunakan mixer dengan kecepatan rendah sampai adonan kaku.
- Setelah itu masukkan tepung terigu dan baking powder secara bergantian sambil di ayak.
- Masukkan juga air soda tawar, kocok atau aduk hingga adonan tercampur.
- Setelah adonan tercampur masukkan esens pandan suji, pewarna hijau dan meises coklat.
- Aduk hingga semua bahan bolu tercampur rata. sisihkan.
- Langkah kedua: Siapkan cetakan bolu kukus kemudian alasi dengan kertas roti.
- Tuang adonan bolu dicetakan secukupnya sampai semua bahan adonan bolu habis.
- Jika bolu sudah dimasukkan kedalam cetakan, selanjutnya lakukan proses pengukusan.
- Kukus bolu sampai mengembang atau matang dengan sempurna, kira-kira selama 12 menit dengan api besar.
- Jika bolu sudah matang dengan sempurna angkat, tiriskan sejenak dan bolupun sudah siap untuk di hidangkan.
Itulah salahsatu resep tentang cara membuat bolu kukus mekar pandan yang dapat kami sajikan.
Bagi bunda yang ingin mencoba resep ini dirumah, silahkan ikutin saja langkah-langkah yang telah kami sajikan. Selamat mencoba dan selamat menikmati bersama keluarga tercinta dirumah.
0 Response to "Resep Bolu Kukus Mekar Pandan Manis dan Lembut"
Post a Comment