-->

Resep Klepon Pelangi

Resep Klepon Pelangi - Klepon merupakan jajanan atau makanan yang enak dan membuat was – was yang makan betapa tidak makanan ini selain rasanya manis isian dalamnya bisa dikasih gula dimana saat kita memakannya maka dia akan meletus dan mengeluarkan cairan gula yang meleleh di mulut dan membuat gimana gitu bagi yang memakannya.

Untuk Ayah Bunda yang mau membuat kue klepon dengan warna warni pelangi ikutilah panduan dibawah ini. Yuk simak bersama resep dan cara pembuatannya step by step.

Bahan-bahan

  1. 13 sendok makan tepung ketan
  2. Secukupnya air hangat
  3. 1 sendok makan kelapa muda parut (kukus)
  4. Pewarna makanan
  5. Secukupnya gula merah (sisir untuk isian)
  6. Secukupnya garam halus untuk tepung dan gula merah

Langkah Pembuatannya

  1. Uleni tepung dengan air hangat sampai kalis
  2. Bagi empat bagian dan beri pewarna
  3. Pipihkan adonan isi gula merah. Bulatkan
  4. Teruskan sampai adonan habis
  5. Didihkan air. Lalu rebus bolanya, tunggu sampai mengambang. Angkat
  6. Gulingkan di kelapa muda. Siap disajikan.
Bagi bunda yang ingin mencoba resep ini dirumah, silahkan ikutin saja langkah-langkah yang telah kami sajikan. Selamat mencoba dan selamat menikmati bersama keluarga tercinta dirumah.

Dan selamat menikmati bersama keluarga dikala santai dan berkumpul dirumah yang pastinya akan menambah nyumi.

0 Response to "Resep Klepon Pelangi"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Ads Tengah 2222==========

Iklan Bawah Artikel

Ads Bawah============