Cara Membuat Pisang Keju Crispy
Cara Membuat Pisang Keju Crispy - Meski pisang yang sudah matang bisa
langsung kita konsumsi, namun alangkah baiknya jika kita mengolah pisang
yang kita beli dengan meraciknya terlebih dulu. Salah satunya yaitu
dengan menjadikannya pisang goreng yang renyah, kemudian beri sedikit
sentuhan dengan memberikan parutan keju cheddar pasti akan membuat
citarasa dari pisang menjadi lebih istimewa.
Pisang goreng keju ini mudah sekali
untuk kita sajikan dirumah karena tidak memerlukan waktu yang lama dalam
mengolahnya. Pisang yang digunakan biasanya adalah pisang uli atau
pisang tanduk yang sudah matang.
Untuk mempersingkat waktu dan tidak terlalu lama membuat bunda penasaran, yuk langsung saja kita simak cara pembuatannya berikut ini. Silahkan disimak terlebih dulu setelah itu peraktikan untuk dibuat dirumah.
Bahan utama :
- 14 buah pisang uli / tanduk utuh yang sudah matang
- 200 gram keju cheddar
- 1/4 kg minyak goreng
Bahan bumbu pencelup :
- 160 gram tepung terigu berprotein
- 20 gram tepung tapioca / tepung meizena
- 20 gram keju cheddar (diparut)
- 20 gram gula tepung
- 250 mil air es
- 1 1/2 sdt bubuk baking powder
- 1 sdm minyak goreng
Cara membuat pisang keju crispy :
- Pisang uli yang sudah disiapkan terlebih dulu dikupas dari kulitnya secara utuh, simpan diwadah dan sisihkan.
- Membuat bahan pencelup caranya siapkan sebuah wadah kemudian masukkan tepung terigu, tepung meizena, keju cheddar yang sudah diparut, gula tepung dan air es.
- Aduk hingga semua bahan adonan tercampur.
- Tambahkan dengan bubuk baking powder dan minyak goreng, aduk kembali sampai adonan pencelup kalis.
- Panaskan minyak goreng dengan api sedang.
- Celupkan pisang uli satu-satu kedalam adonan pencelup kemudian goreng diminyak yang sudah panas sampai matang dengan sempurna.
- Pisang goreng yang sudah matang / renyah diangkat, tiriskan sejenak kemudian tata dengan rapi dipiring.
- Taburi dengan parutan keju cheddar diatasnya kemudian hidangkan untuk dinikmati.
Bagi bunda yang ingin mencoba resep ini dirumah, silahkan ikutin saja langkah-langkah yang telah kami sajikan. Selamat mencoba dan selamat menikmati bersama keluarga tercinta dirumah.
0 Response to "Cara Membuat Pisang Keju Crispy"
Post a Comment